Paket Tidak Jalan? Coba Cek Resi Si Cepat

Si Cepat merupakan salah satu jasa layanan pengantaran barang. Banyak sekali pengguna layanan ini namun tidak banyak yang tahu cara cek resi Si Cepat. Pahala hal ini sangatlah penting untuk memastikan dimana keberadaan paketan yang dinantikan.

Bagi para konsumen online shop tentunya sudah tidak asing lagi dengan layanan Si Cepat. Selain dikenal karena cepatnya, tarif nya pun lebih murah dibandingkan dengan jasa pelayanan yang lainnya. Maka tidak heran bila paket yang harus diurus overload dan terkadang terlambat sampai pada penerimanya.

Oleh karenanya kita harus tahu cara cek resi Si Cepat. Hal ini untuk mengetahui sampai dimana paketan tersebut berada dan bisa memperkirakan apakah akan sampai ke penerimanya berapa lama.

Mengenal Tentang Si Cepat Express

  1. Si Cepat Express adalah perusahaan jasa pengiriman dengan layanan utama jasa transportasi darat dan udara. Mulai didirikan pada tahun 2004 Si Cepat berusaha membranding perusahaannya sesuai dengan namanya tadi, yaitu memberikan pelayanan pengiriman paling cepat ke kota tujuan.

Perusahaan ini sudah bekerjasama dengan berbagai pihak, salah satunya marketplace yang ada di Indonesia, seperti Shopee, Lazada, Bukalapak, dan lainnya.

Setiap paket yang dikirim lewat Si Cepat bisa ditracking melalui resi yang diberikan lewat website. Caranya sangat mudah dan cepat. Selain itu pengguna juga bisa mengecek resinya lewat aplikasi Si Cepat yang bisa didownload lewat google play.

Penyebab Si Cepat Lambat

Ketika paket pengiriman terlambat, kebanyakan konsumen akan menyalahkan seller sebagai penjualnya. Padahal penyebab Si Cepat lambat bukan hanya dari penjualnya saja. Ada banyak hal yang membuat pengiriman Si Cepat terlambat oleh karenanya jangan buru-buru membatalkan pesanan tersebut. Pahami dahulu penyebabnya :

1. Overload

Apakah anda memiliki hobi membeli di online shop di tanggal-tanggal cantik agar mendapatkan banyak promo? Jika iya, maka jangan heran bila paket anda datang terlambat. Karena Si Cepat mengalami overload pengiriman.

Dalam satu kantor cabang Si Cepat memiliki batasan maksimal pengiriman. Ketika barang yang datang jumlahnya lebih banyak maka otomatis membutuhkan waktu yang lebih lama untuk memasukan data dan menyortirnya. Jika paket tidak bergerak karena belum diinput oleh petugas maka bersabarlah terlebih dahulu.

2. Lamanya Penyortiran

Setiap paket yang datang harus dikelompokan sesuai dengan lokasi tujuan. Setiap harinya Si Cepat mendapatkan ribuan paket yang harus diurutkan berdasarkan yang masuk terlebih dahulu. Proses penyortiran ini membutuhkan waktu kurang lebih 1×24 jam oleh karenanya anda harus bersabar.

3. Menggunakan Pengiriman Ekonomis

Si Cepat memiliki beberapa paket layanan diantaranya reguler atau biasa dikenal dengan paket gokil dan juga pakai instan atau paket sameday. Jika anda menggunakan layanan Si Cepat gokil maka waktunya jauh lebih lama dibandingkan dengan paket sameday.

Paket ekonomis akan dikirimkan menggunakan mobil box atau truk sehingga harus menunggu muatannya penuh terlebih dahulu barulah diangkut. Karena menggunakan biaya layanan yang cukup ekonomis membuat prioritas paket ini berkurang.

Status dari pengiriman akan di update jika sudah sampai di kota tujuan. Hal ini karena perjalanan dilakukan langsung tidak transit terlebih dahulu.

4. Transit di Kota Tertentu Terlebih dahulu

Sering terjadi paket akan berhenti atau transit terlebih dahulu di gudang Si Cepat, paket ini harus menunggu jadwal pengiriman terlebih dahulu. Paket yang sudah sampai ke kota tujuan pun harus menunggu kurir yang akan membawanya terlebih dahulu. Karena jam kerja kurir tidak 24 jam sehingga jika paket anda datang malam hari barulah akan diantar keesokan harinya.

5. Kantor Si Cepat Tujuan Tutup

Penyebab selanjutnya mengapa paket Si Cepat lambat karena kantor Si Cepat di kota anda sudah tutup. Sehingga paket tidak bisa diantarkan dan harus menunggu keesokan harinya atau dipindah ke kantor terdekat lainnya.

Hal ini harus dimaklumi karena jam operasional kantor terbatas dan berbeda di setiap wilayah. Jadi paket yang tidak bergerak karena belum bisa masuk ke fasilitas logistik tersebut.

6. Jarak yang Terlalu Jauh

Mungkinkan jarak pengiriman terlalu jauh dengan rumah anda? Hal ini biasanya terjadi jika pengiriman terjadi antar pulau. Paket ketika mencapai pelabuhan atau bandara akan melalui proses transit dan pengecekan. Hal inilah yang membuat waktu yang harus dilalui makin bertambah. Jika jarak antar titik pengiriman terlalu jauh membuat perjalanan lebih panjang untuk sampai ke fasilitas logistik.

7. Terlambat Update

Bisa jadi paket tidak bergerak karena petugas dari kantor terlambat memasukan data pengiriman. Hal ini berakibat pada status paket tidak muncul atau tidak berubah.

Hal ini yang menyebabkan paket tadi seolah-olah tidak bergerak pada sudah sampai ke gudang atau pun kota tujuan. Jika hal ini terjadi anda bisa menanyakan ke call center untuk memastikan apakah paket sudah berjalan atau tidak.

8. Kendala Dalam Perjalanan

Terkahir, penyebab paket anda tidak bergerak karena ada kendala saat perjalanan seperti jalan ditutup atau bencana alam. Banyaknya kendala ini membuat armada pengangkut barang tidak bisa mencapai titik tujuan tepat waktu. Sehingga membutuhkan waktu tambahan agar kembali bisa beroperasi. Memang Kondisi ini tidak selalu terjadi namun bisa saja terjadi.

Cara Mengatasi Paket Tidak Bergerak

Bagaimanakah cara mengatasi paket yang tidak kunjung datang itu? Ada beberapa hal yang bisa anda lakukan, salah satunya adalah dengan cek resi Si Cepat atau mengajukan komplain ke customer service Si Cepat. Bagaimana caranya? Langsung saja kita bahas bersama.

Dengan mengetahui cara-cara dibawah ini membuat anda tidak cemas dan khawatir ketika paket tidak kunjung sampai. Jika anda mengalami kendala dalam pengiriman paket lakukan cara dibawah ini:

1. Cek Resi Si Cepat

Jika anda merasa paket online shop tidak kunjung datang, maka silahkan lacak paket tersebut secara online. Caranya adalah melalui website resminya.

Selain mudah, website ini bisa diakses selama 24 jam non stop lho. Jadi anda bisa cek kapanpun untuk memastikan apakah paket dalam perjalanan lancar atau tidak. Jika tidak maka anda bisa meng komplainnya. Bagaimana Cara cek resi Si Cepat? Lakukan langkahnya dibawah ini:

  • Pertama, siapkan perangkat bisa smartphone ataupun laptop.
  • Bukalah marketplace yang anda gunakan untuk membeli barang.
  • Jika pembelian dilakukan melalui website atau pesan whatsapp maka lihatlah resi yang dikirim oleh online shop.
  • Buka browser dan bu halaman resmi dari website Si Cepat atau bisa dengan pastekan alamat Si Cepat.com/checkAwb pada kolom URL.
  • Memasukkan resi yang sudah dimiliki tadi dan klik tombol lacak.
  • Tunggu beberapa saat dan status pengiriman akan tampil.
  • Lihat detailnya dalam informasi resi yang muncul.
  • Disana akan terlihat status terkini dari paket dan juga riwayat perjalannya.

Cara cek resi Si Cepat juga bisa menggunakan website lainnya. Seperti https://resi.id/lacak-resi-Si Cepat, https://cekresi.com/tracking/cek-resi-Si Cepat.php dan halaman lainnya.

2. Periksa Estimasi Pengiriman

Selanjutnya, jika pada website Si Cepat tidak ada informasi mengenai paket. Maka cek-lah estimasi perjalanan dari si paket. Perlu diketahui bahwa layanan Si Cepat memiliki perkiraan waktu dari dikirim sampai diterima oleh penerima. Apakah mungkin anda menggunakan paket yang paling lama dikirim?

Berikut ini estimasi berapa lama paket akan sampai ke penerima, yaitu:

  • BEST, diantar sekitar 1 hari.
  • SIUNTUNG, diantar 15 jam sampai ke pengguna.
  • GOKIL, diantar sekitar 3 sampai 5 hari.
  • H3LO, paket diantar sekitar 1 sampai 3 hari.
  • HALU, paket diantar sekitar 1 sampai 3 hari.
  • SAMEDAY DELIVERY, diantar sekitar 8 jam.
  • Terakhir paket COD diantar sekitar 8 jam.

Estimasi ini bisa dijadikan perkiraan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menunggu. Ini juga  bisa digunakan untuk pertimbangan anda dalam mengajukan komplain atau ganti rugi.

Pihak layanan Si Cepat akan menerima klaim asuransi jika paket anda benar-benar tidak bergerak. Sehingga anda dapat mendapatkan kompensasi berupa penggantian ongkos kirim.

3. Tanya Lewat WhatsApp Chat

Si Cepat memberikan kemudahan bagi para pengguna layanan untuk mengajukan keluhan atau pengaduan. Salah satunya lewat whatsapp melalui nomor 081299666088. Anda bisa menyimpan kemudian mengirim chat ke nomor tersebut.

Berikanlah nomor resi dari paket anda, nanti admin akan mengirimkan jawaban kenapa paket Si Cepat anda tidak bergerak. Jika memang paket anda melebihi estimasi maka anda bisa mengajukan komplain. Namun pastikan anda sudah memastikan bahwa paket melebihi estimasi pengiriman ya.

4. Komplain Via Call Center

Selanjutnya untuk mengatasi paket anda yang tidak kunjung datang tadi bisa dengan menanyakan ke call center. Call center ini bisa diakses selama 24 jam penuh. Namun jika anda ingin menghubunginya lewat telepon maka pastikan bahwa anda memiliki pulsa yang cukup terlebih dahulu.

Bagaimana jika ingin mengecek paket secara gratis? Gunakanlah email atau bisa juga dengan mengirim pesan ke media social Si Cepat. Berikut ini link via call centernya:

  • Contact center Si Cepat untuk telpon : 02150200050
  • Email Si Cepat: customer.care@Si Cepat.com
  • Line (jika masih bisa digunakan) :@Si Cepat

5. Datang ke Kantor Si Cepat Terdekat

Jika semua cara sudah dilakukan namun paket masih belum ada kejelasan, maka lakukanlah langkah terakhir ini. Caranya adalah dengan mendatangi kantor operasional terdekat.

Jangan asal datang ke kantor layanan Si Cepat ya, sebelumnya siapkan nomor resi dan KTP asli terlebih dahulu. Dua hal ini diperlukan untuk mengambil paket milik anda dari cabang terdekat jika sudah sampai.

Bagaimana jika anda belum tahu lokasi dari kantor Si Cepat terdekat? Silahkan lakukan pengecekan dengan cara berikut ini:

  • Buka perangkat anda dan kunjungi halaman Si Cepat.com/location.
  • Tunggu beberapa saat sampai aka nada tampilan maps.
  • Ketikan di kolompencarian, masukan kota anda tinggal dan klik search.
  • Tunggu sampai muncul alamat kantor cabang Si Cepat yang bisa anda kunjungi.
  • Setelah tahu alamatnya, langsung saja ke tempat tersebut.

Penutup

Itulah informasi lengkap jika paket anda tidak bergerak dan penyebabnya. Anda juga bisa cek resi Si Cepat dengan mudah menggunakan cara tadi. Jika paketan tidak kunjung datang maka carilah terlebih dahulu estimasi harinya baru lakukan pengecekan dan komplainlah.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengecek paket anda sudah sampai dimana. Terakhir anda bisa datang langsung ke kantor Si Cepat yang ada di kota anda untuk meminta kejelasan. Jika paket tidak kunjung datang jangan lupa komplain dan klaim asuransi dari paket untuk diganti biaya penggantiannya.

Leave a Comment